Rabu, Desember 23, 2009

Download File Rapidshare ke Linux Server Menggunakan Wget

Abstrak

Tutorial ini berguna untuk mendownload atau memindahkan file yang ada di Rapidshare.com ke server Linux kita dengan menggunakan tool wget.

Yang Dibutuhkan

1. Rapidshare Premium Account (Gratisan gak bisa jalan bung)
2. Aktifkan pengaturan Direct Download. Pengaturan ini dapat anda temui ketika login ke Premium Zone Login. Ini harus dilakukan!
3. Server Linux lokasi luar negeri (Bisa VPS ato Dedicated, harus di luar negeri karena koneksi server yang diletakkan di IIX kecepatan download mentok paling 512 Kbps, kalo lokasi luar negeri kecepatan koneksi tergantung dari network server dan datacenternya; bisa 10 Mbps, 100 Mbps ato 1 Gbps). Nyari server luar negeri murah bisa di Webhostingtalk. Saya sendiri waktu ujicoba menggunakan VPS dgn RAM 768 MB, HD 20 GB, port 100 Mbps harganya cuma $2.75!! Mantaph kan? :)
4. Wget sudah terinstall. Gunakan perintah "yum install wget" untuk linux berbasis RedHat, atau "sudo apt-get wget" untuk linux Debian.

Langkah-langkah

Pertama-tama kita buat folder untuk menyimpan cookies.

mkdir /.cookies

Command diatas akan membuat folder .cookies di root.
Kemudian ketikkan perintah:

touch /.cookies/rapidshare

Kemudian ketikkan perintah:

wget --save-cookies /.cookies/rapidshare --post-data "login=USERNAME&password=PASSWORD" -O - https://ssl.rapidshare.com/cgi-bin/premiumzone.cgi > /dev/null

Ganti USERNAME & PASSWORD dengan username dan password rapidshare premium account anda.

Ok, sekarang anda siap mendownload file dari Rapidshare. Gunakan perintah berikut:

wget -c --load-cookies /.cookies/rapidshare URL-RAPIDSHARE

Ganti URL-RAPIDSHARE dengan url file yang ingin anda download.

TUTORIAL INI SUDAH SAYA TEST SENDIRI DAN SUKSES. JIKA ANDA MENEMUKAN KENDALA, SILAHKAN ISI KOMENTAR DIBAWAH, SAYA AKAN COBA MENJAWABNYA.

Semoga bermanfaaat bagi anda.